Posisi gigi yang bertumpuk atau tidak beraturan akan mempengaruhi gigitan gigi (pertemuan gigi atas dan bawah pada saat mulut tertutup). Gigi yang hilang akibat pencabutan, bertumpuk dan kebiasaan buruk seperti menghisap jari atau mengigit pinsil juga akan mempengaruhi gigitan anda. Gigitan yang tidak baik akan mempersulit anda membersihkan gigi, gusi meradang atau berdarah dan juga akan membuat otot rahang menjadi tegang dan pergerakan rahang terganggu.

Tujuan dari perapihan gigi atau lebih dikenal dengan Orthodonti ini adalah perawatan yang dikerjakan oleh Dokter Gigi spesialis Orthodonti kami, drg.Lenti, untuk menyelaraskan gigi-gigi dengan masalah tersebut diatas sehingga tercapai posisi terbaik untuk mengigit, mengunyah maupun berbicara.

Di sisi lain nilai-nilai positif diatas, dengan perawatan Orthodonti ini dapat meningkatkan kesehatan gigi, kesehatan anda secara keseluruhan dengan posisi gigitan gigi yang lebih sempurna, juga menambah rasa percaya diri anda di depan umum.

Kawat gigi yang di pasang pada saat perapihan gigi akan menghasilkan tekanan halus di gigi anda, tekanan halus inilah yang akan menggerakkan gigi anda ke posisi yang seharusnya. Besarnya tekanan ini selalu dimonitor dan disesuaikan oleh dokter gigi, oleh sebab itu kerja sama dan keteraturan jadwal kunjungan perlu diperhatikan.

Perapihan gigi ini dapat dilakukan pada segala usia dan lamanya perawatan ini tergantung dari tingkat keseriusan masalah gigitan gigi anda, usia dan jenis kawat gigi yang digunakan dimana rata-rata pemakaian kawat gigi sekitar 2 tahun. Silahkan kunjungi klinik kami untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

 

 
 
 

Hubungi kami: 021 736 33 35

 

  •